FOKUSRAKYAT.COM, – Kepala Kepolisian Resor Sinjai Akbp Iwan Irmawan, S.Ik., M.Si bersama anggotanya melayat kerumah duka Almarhum Serka Purnawirawan H. Palewai, dijln. Jendr. Sudirman, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai. Jum’at (28/5/2021).
Kedatangan Kapolres Sinjai disambut langsung keluarga yang mengalami duka dan warga yang juga datang melayat. “Kiranya keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” Ucap Kapolres Sinjai.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres Sinjai menyampaikan kepada keluarga Almarhum agar tetap tabah dan mengikhlaskan kepergian almarhum dan semoga almarhum mendapat tempat yang layak di sisi Tuhan Yang Maha Esa.
“Atas nama keluarga besar Polres Sinjai dan Bhayangkari turut berduka cita, atas meninggalnya almarhum Serka Purn. H. Palewai, semoga Almarhum mendapat tempat yang layak disisi Tuhan Yang Maha Esa dan kepada keluarga yang ditinggalkan kiranya tabah dalam menerima ujian. Ujarnya.
Kehadiran Kapolres Sinjai di lokasi rumah duka agar dapat terus menjalin silaturahmi dengan keluarga yang ditinggalkan dan masyarakat sekitar sebagai wujud kedekatan Polri dengan masyarakat. (*)
Komentar