oleh

Transformasi Polri Yang Presisi, Polres Bone Sediakan Sarana dan Prasarana Ramah Difabel

-RAGAM-1,112 views

Fokusrakyat.com, BONE – Polres Bone dibawah kepemimpinan Kapolres AKBP Try Handako Wijaya Putra,S.IK terus melakukan inovasi dalam pelayanan kepada masyarakat. Tidak hanya kepada masyarakat umum, fasilitas untuk penyandang disabilitas juga disediakan.

Polres Bone menyediakan sarana dan prasarana pelayanan untuk masyarakat berkebutuhan khusus penyandang disabilitas (difabel) yang akan melakukan pengurusan administrasi di Gedung Pelayanan Terpadu Polres Bone.

Hal itu dalam rangka mendukung program presisi Kapolri dan juga meningkatkan pelayanan untuk masyarakat.

“Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, kita menyediakan sarana dan prasarana ramah terhadap difabel,” ujar Kapolres Bone AKBP Try Handako Wijaya Putra S.IK, Kamis (25/03/2021).

Disebutkan, sarana dan prasarana itu diantaranya, penyediaan kursi roda dan jalur khusus, toilet yang ramah bagi penyandang disabilitas, hingga fasilitas seperti area tunggu, tempat parkir khusus dan petunjuk arah.

“Kita mengutamakan pelayanan prima kepada seluruh lapisan masyarakat yang datang ke sini. Jadi kita berharap dapat memudahkan penyandang disabilitas dalam hal pengurusan administrasi ke Mapolres Bone,” ujarnya.

Disamping itu, dengan disediakannya sarana dan prasarana khusus tersebut sekaligus guna mewujudkan Polri yang Presisi bagi masyarakat, kuncinya. (al)

Komentar

Tinggalkan Balasan